Anggota DPRD Donggala Diharapkan Jaga Integritas dan Perjuangkan Aspirasi Rakyat

DPRD Donggala
anggota DPRD Kabupaten Donggala periode 2024-2029 tengah mengikuti orientasi hari kedua yang berlangsung di Swiss-Belhotel Palu, Kamis, 5 September 2024. (FOTO: AKIB)

ELSINDO, PALU– Sebanyak 35 anggota DPRD Kabupaten Donggala periode 2024-2029 tengah mengikuti orientasi hari kedua yang berlangsung di Swiss-Belhotel Palu, Kamis, 5 September 2024. Acara ini merupakan langkah awal bagi para legislator baru untuk memahami peran dan tanggung jawab mereka dalam pemerintahan daerah, serta memperkuat efektivitas dan integritas di dalamnya.

Narasumber utama, Agustinah, menyampaikan sejumlah pesan penting kepada para anggota Dewan. Ia menegaskan bahwa menjaga integritas serta kepercayaan publik adalah kunci utama dalam menjalankan tugas sebagai wakil rakyat.

“Kejujuran, transparansi, dan integritas harus menjadi landasan setiap keputusan yang diambil. Masyarakat menaruh harapan besar, dan kepercayaan ini harus dijaga dengan perilaku etis,” ujarnya.

Tidak hanya soal integritas, Agustinah juga menyoroti pentingnya memperjuangkan aspirasi masyarakat, terutama di daerah-daerah terpencil. Menurutnya, kebijakan yang diambil oleh anggota Dewan harus selalu mengutamakan kepentingan rakyat di atas kepentingan pribadi atau golongan.

“Tugas utama anggota Dewan adalah mendorong kemajuan daerah dan kesejahteraan masyarakat secara menyeluruh,” tegasnya.

Selain itu, pengawasan terhadap kebijakan eksekutif, pengelolaan anggaran, serta peraturan daerah yang berpihak kepada rakyat juga menjadi sorotan dalam orientasi ini. Anggota Dewan diharapkan dapat konsisten menjalankan fungsi pengawasan dan legislasi dengan cermat, demi mendorong pembangunan yang lebih progresif.

Dalam penjelasannya, Agustinah juga menekankan pentingnya kolaborasi antara anggota Dewan dengan berbagai pihak, termasuk pemerintah daerah, akademisi, sektor swasta, dan lembaga swadaya masyarakat. “Tantangan pembangunan dapat diatasi dengan lebih efektif dan inovatif jika ada kerja sama yang harmonis di antara seluruh stakeholder,” tambahnya.

Sebagai penutup, Agustinah berharap para anggota Dewan tidak hanya menjadi penjaga stabilitas politik dan sosial di Kabupaten Donggala, tetapi juga membawa perubahan yang nyata dan signifikan bagi kesejahteraan masyarakat. “Orientasi ini diharapkan mampu mempersiapkan mereka menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab, semangat, serta komitmen untuk mendorong kemajuan daerah,” tutupnya.

Dengan orientasi ini, masyarakat Kabupaten Donggala menanti aksi nyata para wakil rakyat baru yang diharapkan mampu membawa angin segar bagi kemajuan dan kesejahteraan daerah. (*/del)