Daerah  

Bupati dan Ketua TP-PKK Jamu Makan Kafilah Morut di MTQ Luwuk

Bupati Morut Delis J. Hehi dan Ketua Tim Penggerak PKK Febriyanthi DJ. Hehi menggelar silaturahim diwarnai makan malam bersama kafilah Morut pada MTQ ke-29 di Kota Luwuk. FOTO: ISTIMEWA

ELSINDO, MORUT– Bupati Morut Delis J. Hehi dan Ketua Tim Penggerak PKK Febriyanthi DJ. Hehi menggelar silaturahim diwarnai makan malam bersama kafilah Morut pada MTQ ke-29 di Kota Luwuk, Sabtu , 23 Juli 2022.

Bupati Delis dalam acara yang berlangsung di kediaman keluarga itu memberikan motivasi kepada seluruh kontingen Morut untuk memberikan yang terbaik dalam MTQ tingkat provinsi Sulteng itu.

“Keikutsertaan kita dalam lomba ini tidak sekedar untuk dinilai yuri, tetapi merupakan persembahan kepada Allah SWT, Tuhan yang maha kuasa,” ujarnya.

Karena itu, kata Delis, persembahkanlah yang terbaik dari kemampuan maksimal adik-adik semua, ini yang terpenting.

Usai jamuan makan bersama yang dihadiri sejumlah pejabat Morut seperti Kabag Kesra Bahardin Sakaria, S.Pd, M.Pd itu, bupati dan istri memberikan dukungan pribadi berupa tambahan uang saku selama berada di Kota Luwuk.(*)