Daerah  

Bupati Delis Harap Pemilu dan Pilpres tidak Menggangu Pembangunan Morut

Deklarasi Pemilu Damai di Mapolres Morowali Utara. FOTO: IST

ELSINDO, MORUT– Seluruh pemangku kepentingan dalam penyelenggaraan pemilihan umum (pileg) dan pemilihan presiden/wapres (Pilpres) 2024, menggelar acara Deklarasi Pemilu Damai di Mapolres Morowali Utara, Jalan Trans Sulawesi Desa Korowou, Senin, 4 September 2023.

Hadir Bupati Morut Delis J. Hehi, Kacabjari Kolonodale, jajaran KPU, Bawaslu, pimpinan parpol, anggota DPRD, pejabat birokrasi, aparat keamanan dari TNI dan Polri serta tokoh-tokoh masyarakat dan tokoh agama serta sejumlah pemangku kepentingan lainnya.

Semua stakeholder pemilu/pilpres mendeklarasikan kesiapan mereka untuk menyelenggarakan pemilu/pilres sesuai dengan aturan dan ketentuan-ketentuan yang berlaku serta mencegah terjadinya ekses yang dapat mengganggu stabilitas politik dan kamtibmas.

Bupati Morut Delis J. Hehi mengajak seluruh pemangku kepentingan pesta demokrasi 2024 untuk mematuhi semua aturan main, menjaga kondusifitas wilayah agar tidak menimbulkan gesekan bahkan bentrokan.

“Kita semua harus berupaya sekeras-kerasnya agar pesta demokrasi ini tidak menimbulkan akses yang dapat mengganggu kondusifitas wilayah sehingga menimbulkan dampak negatif terhadap pembangunan daerah,” ujarnya.

Delis yang memimpin Morut sejak Mei 2021 itu kemudian membeberkan hasil-hasil pembangunan Morut yang cukup signifikan, khususnya pertumbuhan ekonomi yang tinggi sebagai dampak dari investasi yang terus mengalir khususnya sektor pertambangan nikel.

Menurut Delis, beda pendapat dan gagasan itu hal biasa, tetapi jangan sampai menyebar fitnah dan berita-berita hoax atau kampanye hitam karena hal itu bisa menimbulkan kegaduhan

Beberapa pimpinan parpol di Morut serta bakal calon anggota legislatif yang hadir dalam acara tersebut optimistis bahwa pemilu dan pilpres yang damai di tanah ‘tepo asa aroa’ ini akan terwujud.(**)