Ridwan Yalidjama Harap PAW Waket II DPRD Sigi Menambah Kinerja Lebih Baik

Anggota DPRD Provinis Sulawesi Tengah Drs. Ridwan Yalidjama mewakili Ketua DPRD mengahdir acara Pengucapan Sumpah Pengganti Antar Waktu (PAW) Wakil Ketua DPRD Kabupaten Sigi. FOTO: HUMPRO DPRD SULTENG.

ELSINDO, SIGI- Anggota DPRD Provinis Sulawesi Tengah Drs. Ridwan Yalidjama mewakili Ketua DPRD mengahdir acara Pengucapan Sumpah Pengganti Antar Waktu (PAW) Wakil Ketua DPRD Kabupaten Sigi, Kamis, 2 Februari 2023.

Anggota DPRD Sigi Endang Herdiyanti resmi dilantik menggantikan Imran Latjedi sebagai Wakil Ketua II DPRD Sigi periode 2019-2024.

Pergantian Antar Waktu (PAW) ini berlangsung di ruang utama DPRD Sigi, dilaksanakan melalui sidang paripurna yang dipimpin langsung Ketua DPRD Sigi Mohamad Rizal Intjenae, Kamis 2 Februari 2023.

Ridwan Yalidjama yang merupakan mantan Ketua DPRD Donggala itu menyampaikan bahwa Pergantian ini merupakan Keputusan Internal Partai.

“Pergantian ini merupakan Keputusan internanl partai Nasdem, tentu hal ini biasa terjadi dalam rangka meningkat kinerja dan kaderisasi,” sebutnya.

Ia menyampaikan selamat atas selesainya proses pengucapan sumpah Pengganti Antar Waktu (PAW) Wakil Ketua II DPRD Sigi Yakni Imran yang digantikan oleh Saudar Endang Herdianti, SE.

Ia berharap pergantian ini dapat menambah kinerja dari DPRD Kabupaten Sigi agar lebih baik dan produktif.

Selanjutnya dengan adanya pergantian ini sebagai sesama anggota DPRD dapat menjaga kondusifitas, solidarita dan bekerja sama dengan baik dalam rangka membangun daerah.(**)