ELSINDO, SIGI– Polres Sigi melakukan pergantian lima pejabat dalam upacara serah terima jabatan (Sertijab) yang dipimpin langsung oleh Kapolres Sigi, AKBP Reja A. Simanjuntak, S.H., S.I.K., M.H., di lapangan apel Mako Polres Sigi, Selasa (25/2/2025).
Pejabat yang mengalami pergantian meliputi Kabag Ops, Kabag Ren, Kabag Log, Kasat Samapta, serta Kapolsek Palolo. AKP Sidik Mushudiyanto resmi menjabat sebagai Kabag Ops Polres Sigi, menggantikan AKP Bagus Harun, S.H., yang dimutasi ke Polda Sulteng.
Upacara Sertijab turut dihadiri oleh Ketua Bhayangkari Cabang Sigi beserta pengurus, Wakapolres Sigi, pejabat utama, perwira, serta perwakilan personel Polres Sigi. Dalam prosesi tersebut, dilakukan pengambilan sumpah jabatan serta penandatanganan berita acara serah terima jabatan.
Kapolres Sigi dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat kepada pejabat yang baru serta apresiasi bagi pejabat yang lama atas pengabdiannya di Polres Sigi.
“Saya selaku Kapolres mengucapkan selamat datang kepada pejabat yang baru, juga selamat atas promosi jabatannya. Kepada pejabat yang lama, saya mengucapkan terima kasih atas dedikasi dan pengabdiannya selama bertugas di Polres Sigi. Semoga pengalaman yang diperoleh dapat menjadi bekal untuk menjalankan tugas di tempat yang baru,” ujar AKBP Reja.
Lebih lanjut, Kapolres menekankan bahwa mutasi dalam institusi kepolisian merupakan hal yang wajar sebagai bagian dari upaya pembinaan karier personel. Ia juga mengingatkan bahwa jabatan adalah amanah yang harus dipertanggungjawabkan, baik kepada masyarakat maupun kepada Tuhan Yang Maha Esa.
Pergantian pejabat ini berdasarkan Surat Telegram Kapolda Sulteng Nomor: ST/135/II/KEP/2025 tanggal 12 Februari 2025. Berikut daftar pejabat yang mengalami pergantian:
AKP Sidik Mushudiyanto menjabat sebagai Kabag Ops Polres Sigi, menggantikan AKP Bagus Harun, S.H., yang dimutasi sebagai Ps. Kasiaga 3 Bagdalops Roops Polda Sulteng.
AKP Warjudi dimutasikan dari jabatan Kasubbagbekpal Baglog Polres Sigi ke Ps. Kabaglog Polres Sigi.
KOMPOL M.H. Darwis, S.Sos. menjabat sebagai Kabag Ren Polres Sigi, menggantikan AKP Irwansyah, S.H., yang dimutasi ke Parik 1 Itbid 2 Itwasda Polda Sulteng.
Iptu Agil Khaire, S.P. menjabat sebagai Kasat Samapta Polres Sigi, menggantikan Iptu Budi Santoso Putra Lubis, yang dipindahkan ke Polres Toli-Toli.
Iptu Safari, S.H. kini diangkat menjadi Kapolsek Palolo, menggantikan Iptu Agil Khaire, S.P.
Setelah upacara Sertijab, kegiatan dilanjutkan di Aula Sarja Arya Racana untuk penyerahan cendera mata dari Kapolres Sigi kepada pejabat yang lama, yakni AKP Bagus Harun, S.H., dan AKP Irwansyah, S.H., sebagai bentuk penghargaan atas pengabdian mereka selama bertugas di Polres Sigi.
Dengan adanya pergantian pejabat ini, diharapkan kinerja Polres Sigi semakin meningkat dalam memberikan pelayanan dan keamanan bagi masyarakat.(**)