Polres Morut Gelar Bakti Sosial Sambut Ramadan 1446 H

Polres Morut
Kapolres Morut, AKBP Reza Khomeini, S.I.K., menyerahkan secara simbolis 50 paket bantuan sosial kepada mahasiswa, aliansi Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM), dan Organisasi Kemasyarakatan Pemuda yang ada di Kabupaten Morowali Utara. FOTO: ISTIMEWA

ELSINDO, MORUT– Menyambut bulan suci Ramadan 1446 H/2025 M, Polres Morowali Utara (Morut) menggelar kegiatan bakti sosial (baksos) sebagai bagian dari program Polri Presisi. Kegiatan ini dilaksanakan serentak di seluruh jajaran Polda dan Polres se-Indonesia, dengan seremoni pembukaan yang dipimpin langsung oleh Kapolri dan Panglima TNI melalui Zoom Meeting dari Lapangan Bhayangkara, Mabes Polri, Jakarta Selatan, Kamis (27/2/2025).

Di Polres Morut, kegiatan ini dipusatkan di Aula Polres dan dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat serta organisasi kepemudaan.

Hadir dalam acara tersebut pejabat utama Polres Morowali Utara, perwakilan Kejaksaan Negeri Morowali Utara, serta sejumlah tokoh organisasi, di antaranya Muh. Najib (Ketua PD IPIM), Muh. Nur Ghani (PC MCMI), Sulaeman (Ketua Pengembalah), Sukriadi (Ketua NU Morowali Utara), Abid Ilham (BKPRMI), Djusman Langgodi (Wakil Ketua Pimpinan Muhammadiyah), Sunardi (Anggota Ansor), dan Mursalim (Ketua IKHADI).

Dalam kesempatan itu, Kapolres Morut, AKBP Reza Khomeini, S.I.K., menyerahkan secara simbolis 50 paket bantuan sosial kepada mahasiswa, aliansi Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM), dan Organisasi Kemasyarakatan Pemuda (OKP) yang ada di Kabupaten Morowali Utara.

“Tentunya kita berharap kegiatan ini benar-benar bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan, khususnya dalam menghadapi bulan suci Ramadan. Kita semua tahu bahwa kebutuhan bahan pokok menjadi perhatian utama. Sebelumnya, kami juga telah melakukan sidak pasar dan berdasarkan pantauan, kenaikan harga sembako tidak terlalu signifikan,” ujar AKBP Reza Khomeini.

Melalui kegiatan bakti sosial ini, Polres Morut menunjukkan komitmennya dalam mendukung kesejahteraan masyarakat, terutama menjelang Ramadan, dengan menggandeng berbagai elemen mahasiswa dan organisasi kemasyarakatan.(**)