Daerah  

Gubernur Sulteng Akan Laporkan Bank Tanah ke Presiden Joko Widodo

PENANDATANGANAN- Gubernur Rusdy Mastura didampingi Bupati Poso dan pejabat terkait saat penandatanganan prasasti peresmian, pada Sabtu (19/8). FOTO: IST

ELSINDO, POSO- Gubernur H Rusdy Mastura mengungkapkan rasa kekecewaannya kepada PT Bank Tanah yang telah menyerobot tanah di Kabupaten Poso. Padahal menurut gubernur lokasi tersebut telah dipersiapkan oleh pemerintah daerah untuk dijadikan lokasi pertanian dan peternakan.

“Tanggal 30 Agustus Bapak Presiden ke Palu. Saya minta Ibu Bupati sama-sama kita laporkan Bank Tanah ke Presiden,” katanya saat meresmikan Taman dan Jembatan Yondo Mpamona yang terletak di Pusat Kota Wisata Tentena, Kabupaten Poso, pada Sabtu (19/8).

Peresmian ditandai penandatanganan prasasti oleh Gubernur H.Rusdy Mastura dan Bupati Poso dr.Verna G.M Inkiriwang. Selain itu, juga dilakukan serah terima aset dari PT Poso Energy kepada pemerintah daerah.

“Terima kasih untuk PT.Poso Energy yang telah memberikan perhatian kepada masyarakat Tentena, melalui dukungan CSR,” ucap Gubernur H.Rusdy Mastura.

Gubernur menitipkan pesan kepada PT.Poso Energy untuk terus mendukung pembanhunan di Kabupaten Poso.

Sementara, Bupati Poso dr.Verna G.M Inkiriwang menyampaikan rasa syukur atas peresmian Taman dan Jembatan Yondo Mpamona guna menunjang pariwisata di Kabupaten Poso.

Ia pun mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah yang terus memberikan dukungan ke Pemerintah Kabupaten Poso, khususnya dibidang infrastruktur.

“Puji Tuhan, Bapak Gubernur juga memberikan hibah tanah untuk pembangunan RDUD Kabupaten Poso,” terangnya. (*/CHL)