Pemkab Sigi Perkuat DTKS, Upaya Atasi Kemiskinan Ekstrem

Bupati Sigi, Mohamad Irwan buka rakor DTKS.
Bupati Sigi, Mohamad Irwan buka rakor penguatan data DTKS untuk menurunkan kemiskinan ekstrem di Kabupaten Sigi. FOTO: IST

ELSINDO, SIGI– Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sigi mengadakan Rapat Koordinasi (Rakor) dengan fokus pada penguatan data Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) untuk menurunkan kemiskinan ekstrem di wilayah tersebut.

Acara ini berlangsung di Aula UPT Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura Provinsi Sulawesi Tengah, Desa Sidera, Kecamatan Sigi Kota, Rabu, 12 Juni 2024.

Rakor ini dibuka oleh Bupati Sigi, Mohamad Irwan.

Dalam sambutannya, Bupati Irwan menekankan pentingnya penguatan data DTKS. Ia menegaskan bahwa pengumpulan data yang akurat dan terkini sangat krusial untuk memastikan bahwa program-program sosial, seperti program Masagena, tepat sasaran dan efektif dalam mengentaskan kemiskinan.

“Kita harus memastikan bahwa data yang kita miliki valid dan mencerminkan kondisi sebenarnya di lapangan,” ujarnya.

Bupati Irwan menginstruksikan para pimpinan wilayah untuk aktif mengkoordinasi pengumpulan data masyarakat menengah ke bawah. Pengumpulan data ini harus dilakukan secara menyeluruh, mulai dari tingkat desa, dusun, hingga RT/RW.

“Tujuan dari pengumpulan data ini adalah untuk memastikan bahwa masyarakat yang membutuhkan bantuan terdata dalam DTKS sehingga dapat memperoleh manfaat dari berbagai program pemerintah, terutama dalam bidang pendidikan dan kesehatan,” katanya.

DTKS merupakan basis data yang sangat penting dalam penyaluran bantuan sosial dan program pengentasan kemiskinan. Melalui DTKS, pemerintah dapat mengidentifikasi dan menargetkan rumah tangga yang berada dalam kondisi ekonomi menengah ke bawah, sehingga bantuan yang diberikan dapat tepat sasaran. Bupati Irwan menekankan bahwa validitas data sangat menentukan efektivitas program-program tersebut.

“Penguatan data DTKS adalah langkah awal yang fundamental. Jika data kita kuat, kita bisa memastikan bahwa bantuan yang kita salurkan benar-benar sampai kepada mereka yang membutuhkan,” kata Bupati Irwan.

Ia juga menambahkan bahwa data yang valid akan membantu pemerintah dalam merancang kebijakan yang lebih tepat dan berkelanjutan untuk penurunan kemiskinan.

Bupati Irwan berharap dengan adanya penguatan data DTKS ini, program-program penurunan kemiskinan di Kabupaten Sigi dapat lebih efektif dan tepat sasaran.

“Saya berharap semua pihak dapat berkomitmen untuk terus memperbaiki dan memperkuat data kita. Mari kita bekerja bersama-sama untuk Sigi yang lebih baik dan sejahtera,” pungkas Bupati Irwan.

Disela kegiatan, juga dilakukan penyerahan bantuan dalam program terpadu percepatan penurunan stunting dan penanggulangan kemiskinan (Tangguh Bersinar) kepada orang tua asuh penerima manfaat.

Rakor dihadiri oleh sejumlah pejabat, termasuk camat, kepala desa se-Kabupaten Sigi, Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait dari Provinsi Sulawesi Tengah maupun Kabupaten Sigi, serta tamu undangan lainnya.(**)

*Follow Saluran WhatsApp elsindo.id untuk terus update berita Sulteng dengan mengklik tautan ini.